Bank Indonesia mengundang profesional muda yang berintegritas dan berdedikasi tinggi melalui program Multi Level Entry untuk jabatan Non-Staf yang akan ditempatkan pada posisi Pengawas Bank Pertama dan beberapa posisi di bidang Logistik dan Teknologi Informasi.
I. Persyaratan Administratif Umum:
* Usia maksimum 30 Tahun pada 1 Agustus 2008 (Lahir setelah 31 Juli 1978) untuk posisi Pengawas Bank Pertama (PBP)
* Usia maksimum 31 tahun (Lahir setelah 31 Juli 1977) untuk posisi di bidang Logistik dan Teknologi Informasi
* Pendidikan minimal D3; Diutamakan jurusan yang sesuai dengan persyaratan
* IPK minimal: 2.5 (skala 4) dan perpadanannya bagi perguruan tinggi yang menerapkan pola penilaian yang berbeda
* Memiliki kemampuan berbahasa Inggris
* Tidak mempunyai saudara kandung/ suami/ isteri/ yang bekerja sebagai pegawai atau calon pegawai Bank Indonesia
* Bersedia menjalani ikatan dinas dan atau bersedia melepaskan ikatan dinas dari institusi lain
II. Tata Cara Pengajuan Lamaran
* Penyampaian lamaran hanya dapat dilakukan melalui aplikasi on-line mulai 3 s/d 12 Agustus 2008. Tidak ada jalur lain yang digunakan dalam proses pengiriman lamaran.
* Pelamar wajib memiliki alamat e-mail untuk dapat mengikuti proses rekrutmen ini.
* Pelamar hanya dapat melakukan satu kali registrasi on-line. Pengiriman data lamaran kedua akan ditolak oleh sistem secara otomatis.
* Pelamar wajib mengisi aplikasi dengan data/ informasi yang benar. Apabila lolos seleksi administrasi, pelamar akan dipanggil untuk mengikuti verifikasi dokumen (bersamaan dengan seleksi tahap II-tes pendahuluan/ potensi dasar). Dokumen yang harus dibawa untuk diperlihatkan dan diserahkan pada saat verifikasi dapat dilihat pada bagian IV pengumuman ini.
* Setelah mengisi formulir aplikasi dan mengirimkannya kembali secara on-line, Pelamar akan mendapat konfirmasi registrasi melalui e-mail. Konfirmasi tersebut berisi nomor registrasi yang akan digunakan selama proses seleksi.
* Aplikasi yang masuk setelah batas akhir registrasi dan/atau tidak melamar secara on-line, dianggap tidak berlaku.
III. Tata Laksana Penetapan Shortlist Candidate
1. Shortlisted candidate adalah proses pemilihan dan penetapan peringkat pelamar terbaik (ranking) berdasarkan penilaian terhadap kriteria yang ditetapkan pada masing-masing tahap seleksi.
2. Proses seleksi terhadap shortlist candidate terdiri atas 6 tahap sbb :
* Tahap I : Seleksi Administrasi-online application termasuk Verifikasi Dokumen
* Tahap II : Tes Pendahuluan (Tes Potensi Dasar)
* Tahap III : Tes Bahasa Inggris dan Tes Pengetahuan Tertulis (umum dan khusus)
* Tahap IV : Tes Psikologi dan diskusi kelompok
* Tahap V : Tes Kesehatan dan Psikiatri
* Tahap VI : Wawancara Akhir
3. Pada setiap tahapan berlaku sistem gugur, dan hanya peserta terbaik (shortlisted-candidate) yang akan diikutsertakan pada tahap berikutnya.
4. Pada tahap I, penetapan shortlist candidate akan dilakukan dengan memperhitungkan syarat administrasi (kelengkapan data registrasi, usia, IPK), nilai pengalaman kerja yang dipersyaratkan, dan nilai pendidikan formal (bidang studi maupun jurusan). Rincian penilaian terhadap kriteria-kriteria tersebut adalah sebagai berikut:
1. Kelengkapan administrasi (sistem gugur):
* Jika data registrasi terisi lengkap (terutama pada kolom bertanda *), maka data pelamar masuk ke sortasi berdasarkan pengalaman dan pendidikan.
* Jika data registrasi tidak terisi lengkap, maka pelamar akan dianggap gugur.
* Jika data usia berada pada batasan usia yang diperkenankan, maka data pelamar masuk ke sortasi berdasarkan pengalaman dan pendidikan.
* Jika data usia melebihi batasan usia yang diperkenankan, maka pelamar dianggap gugur.
* Jika data IPK berada pada batasan atau melebihi nilai yang diperkenankan, maka data pelamar masuk ke sortasi berdasarkan pengalaman dan pendidikan.
* Jika data IPK kurang dari batasan nilai yang diperkenankan, maka pelamar dianggap gugur.
* Data yang diisikan pada form aplikasi on-line dapat dibuktikan secara lengkap dan benar pada saat verifikasi dokumen.
2. Kesesuaian pendidikan formal, dalam hal ini berlaku ketentuan:
* Tingkat pendidikan sesuai atau lebih tinggi dari persyaratan akan mendapat nilai yang sama
* Tingkat pendidikan sesuai atau lebih tinggi dari persyaratan, dengan bidang studi/jurusan yang lebih diutamakan, akan mendapat nilai yang lebih tinggi
* Dalam hal ini, penetapan peringkat (ranking) akan terlebih dahulu dilakukan terhadap para pelamar dengan latar belakang pendidikan/ jurusan yang diutamakan. Pelamar dengan latar belakang pendidikan/ jurusan lainnya akan mendapatkan kesempatan yang sama apabila memiliki latar belakang pengalaman kerja yang sesuai dengan persyaratan.
3. Kesesuaian pengalaman kerja yang dimiliki, meliputi:
* Masa Kerja
* Jenis Pengalaman Kerja
5. Selanjutnya, perhitungan penilaian dilakukan dengan bobot:
* Pengalaman Kerja yang sesuai: 60%
* Persyaratan Pendidikan Formal: 40%
6. Proses sortasi (ranking) pada setiap tahapan tes akan dilakukan per-posisi jabatan dan per wilayah kerja KKBI (Kantor Koordinator Bank Indonesia), dengan rincian sebagai berikut:
1. KKBI Medan : (Medan, Banda Aceh, Lhokseumawe, Sibolga)
2. KKBI Padang : (Padang, Pekanbaru, Jambi, Batam)
3. KKBI Palembang : (Palembang, Bengkulu, Bandar Lampung)
4. KKBI Bandung : (Bandung, Cirebon, Tasikmalaya)
5. KKBI Semarang : (Semarang, Yogyakarta, Solo, Purwokerto)
6. KKBI Surabaya : (Surabaya, Malang, Jember, Kediri)
7. KKBI Denpasar : (Denpasar, Mataram, Kupang)
8. KKBI Banjarmasin: (Banjarmasin, Samarinda, Pontianak, Balikpapan, Palangkaraya)
9. KKBI Makassar : (Makassar, Manado, Palu, Ambon, Kendari, Jayapura, Ternate)
IV. Dokumen Yang Harus Dibawa Pada Saat Verifikasi:
* Asli dan fotocopy Ijazah akhir yang telah dilegalisir oleh pejabat yang berwenang dan sertifikat lainnya yang relevan;
* Asli dan fotocopy Kartu Tanda Penduduk;
* Curriculum Vitae/ Daftar Riwayat Hidup yang didownload dari website www.ppm-rekrutmen.com (mulai 20 Agustus 2008);
* Pas Foto Berwarna dengan latar belakang warna biru/merah, ukuran 4 x 6 sebanyak 2 lembar;
* Surat Pernyataan bermetrai yang didownload dari www.ppm-rekrutmen.com (mulai 20 Agustus 2008) menyatakan:
o bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja perusahaan;
o tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai pekerja/ pegawai dari suatu instansi baik pemerintah maupun swasta;
o tidak mempunyai hubungan saudara kandung/ suami/ isteri/ yang bekerja sebagai pegawai atau calon pegawai Bank Indonesia.
* Kartu Tanda Peserta Seleksi yang didownload dari www.ppm-rekrutmen.com (mulai 20 Agustus 2008)
V. Ketentuan Lain:
* Pelamar hanya diperkenankan memilih satu kota sebagai tempat untuk mengikuti seleksi.
* Tes akan diselenggarakan di kota: Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Medan, Banda Aceh, Lhokseumawe, Sibolga, Makassar, Ambon, Jayapura, Mataram, Kendari, Ternate, Manado, Palu, Banjarmasin, Samarinda, Balikpapan, Palangkaraya, Denpasar, Padang, Jambi, Bandar Lampung, Bengkulu.
* Biaya dari dan ke tempat seleksi menjadi tanggung jawab peserta sepenuhnya
* Pelamar dihimbau untuk mengabaikan pihak-pihak yang menjanjikan dapat membantu kelulusan dalam proses seleksi ini Pelamar dihimbau untuk mengabaikan pihak-pihak yang menjanjikan dapat membantu kelulusan dalam proses seleksi ini.
Keterangan lebih hanjut, klik http://www.ppm-rekrutmen.com/bi/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar